Friday, August 03, 2012

10 Tahun di Jerman

Kemarin, gue merayakan tahun ke-sepuluh gue tinggal di Jerman. Tempat yang dulu terasa asing, pelan2 tak terasa asing lagi. Dan tempat yang dulu rasanya "tanah air", pelan2 terasa menjadi asing.

Sepuluh tahun memang waktu yang lama, tapi terasa cepat berlalu. Bahasa Jerman yang dulu belepotan pun, sekarang masih belepotan tapi sudah jauh lebih mendingan. Begitu juga dengan kebiasaan2 yang dulu melekat waktu masih di tanah air, pelan2 menghilang menjadikan kebiasaan2 baru. Manusia memang mahluk yang paling bisa beradaptasi.

Pertanyaan yang belakangan ini sering gue terima adalah "kapan pulang abis?". Sebuah pertanyaan yang sulit dijawab, karena semuanya masih "open". Kami masih merasa nyaman tinggal di sini, tapi tak mao menutup kemungkinan2 dan kesempatan2 yang lebih baik yang ada di tanah air, atau di luar Jerman.

Pertanyaan berikutnya (yang tak kalah sering) adalah "kenapa ga pindah warga negara saja?". Mungkin pandangan kebanyakan orang Indonesia adalah mempunyai kewarganegaraan di negara2 maju adalah suatu "kelebihan" dan "kebanggaan" tersendiri. Di pihak lain, banyak juga yang mencibir orang yg pindah warga negara dengan tuduhan2 "pengkhianat".

Indonesia merupakan negara yang tidak menyetujui kewarganegaraan ganda. Jadi jika ingin menjadi warga negara lain, maka orang tersebut harus melepaskan kewarganegaraan Indonesia-nya. Banyak yang bilang selama masih punya KTP di Indonesia, semua itu gak akan menjadi masalah. Tapi bukankah itu termasuk pemalsuan dokumen? Banyak orang terlalu menganggap remeh resiko itu. Mungkin di Indonesia hukum bisa dibeli dengan uang, tapi di Jerman tidak bisa seperti itu.

Intinya, gue akan tetap menjadi warga negara Indonesia, sampai saatnya tiba untuk mengganti kewarganegaraan. Mungkin saat itu akan tiba, mungkin juga tidak. Semua itu tergantung dari keputusan kita nanti untuk pertanyaan sebelumnya: "stay di Jerman, atau pulang ke tanah air? atau mungkin ke negara lainnya lagi?"

Semua tempat mempunyai positif dan negatifnya. Jadi kalau ada yang bertanya "enakan di Jerman atau di Indonesia?", gue cuman bisa jawab "dua2nya ada enaknya dan gak enaknya". Untuk bisa hidup nyaman di suatu tempat memang selalu membutuhkan kemampuan beradaptasi dengan kultur yang ada. Yang tadinya gak enak bisa menjadi enak, begitu juga sebaliknya.

Intinya, sepuluh tahun di sini membuat gue bisa melihat dunia dari sisi yang lain, merasakan kenyamanan2 yang bisa dirasakan di negara maju (misalnya keteraturan dan rasa aman), berkutat dengan ribetnya birokrasi, melihat kehangatan orang Jerman dibalik kekakuan mereka dan bisa melihat segala sesuatu di sudut pandang mereka, lebih berani melakukan segala sesuatu sendiri atau mencoba segala sesuatu yang baru, terbiasa hidup tanpa bergantung dengan pembantu (walau rumah kadang jadi seperti abis dibom), terbiasa menggunakan toilet paper, dan ada begitu banyak hal lain yang merubah hidup gue di sini.

Hanya saja lidah ini tetap mencintai masakan Indonesia. Jadi bila ada yang bertanya, "Kangen gak ama Indo?", jawabannya pasti, "Tentu saja.... sama makanannya!". Gak mungkin dong gue bilang kangen ama macet, bau got, nyamuk, dan polusi-nya.... Rasanya jika bisa menikmati makanan Indonesia di tanah air, jalanan macet-pun bisa dimaafkan :)


Percaya Gak Percaya

Banyak pepatah yang mengatakan untuk selalu mendengarkan nasehat orang tua, atau orang yang lebih tua. Hal ini bisa dimengerti, karena biasanya mereka sudah mempunyai pengalaman yang lebih banyak daripada kita; istilahnya sudah banyak makan "asam dan garam dunia" (serta asam dan garam beneran).

Tapi kadang nasehat2 dari mereka yang tua2 bukan hanya sekedar berbau moral, melainkan segala sesuatu yg berbau mistis, seperti:
"KATANYA gak boleh begitu, soalnya BISA BAWA SIAL... "

Apakah kita sebagai generasi yg lebih muda dan lebih modern harus selalu menuruti nasehat mereka... walaupun alasannya tidak logis?

Mungkin kebanyakan akan menjawab "iya" karena tidak mau dicap durhaka.

Sekarang pertanyaan selanjutnya: apakah kita sebagai generasi sekarang akan memberikan nasehat yg sama ke anak2 kita dan generasi selanjutnya walaupun menurut kita sendiri alasannya tidak masuk akal?

Mungkin banyak juga yang akan menjawab "iya" karena mereka merasa lebih nyaman untuk percaya akan hal itu. Percaya gak percaya.. mendingan percaya aja deh... daripada ntar malah kejadian yg ngga2... Dan mitos2 itu pun terus berlanjut turun temurun.

Kadang gak cuma menghindari segala sesuatu yg membawa sial, tapi juga mengejar sesuatu yg bawa hoki (padahal belom tentu). Misalnya orang2 yg berebutan venue untuk menikah atau ngantri operasi caesar supaya bayinya lahir di tanggal2 bagus. Atau ada orang yg terobsesi pada angka tertentu karena membawa untung buat bisnisnya dan menyalahkan angka tertentu apabila membawa malapetaka.

Buat gue pribadi, kadang nasehat2 yang gak masuk akal tersebut lebih terasa seperti upaya orang2 di sekitar untuk "nyumpahin" gue supaya gue jadi sial. Misalnya seorang teman yang bilang ke gue bahwa, "memakai baju pengantin 2 kali itu sama dengan membawa kesialan di rumah tangga berikutnya" akhirnya terdengar seakan2 dia mengatakan, "gue sumpahin elo suatu saat akan bercerai dengan suami lo!"... walaupun gue yakin bukan itu maksud dia yang sebenarnya.

Sama seperti kejadian dimana nyokap mati2an melarang gue dan kakak gue menikah di tahun yang sama. Alasannya karena dulu dia dan adiknya juga menikah di tahun yang sama, lalu beberapa tahun kemudian rumah tangga oom gue hancur berantakan. Padahal yang membuat hancur bukan karena mereka menikah di tahun yang sama, tetapi karena konflik intern yang terjadi di keluarga mereka. Tapi kenapa malah yang membuat trauma justru karena hal2 mistis yang sebenernya gak ada hubungannya?


Memang harus diakui bahwa kita manusia mempunyai keterbatasan2 tertentu. Bahkan teknologi pun sampai saat ini masih belom bisa menjawab semua pertanyaan tentang dunia ini. Mungkin mitos2 itu tercipta untuk menjawab semua pertanyaan2 yg tak terjawab dan memberi alasan2 untuk semua pertanyaan "mengapa begini dan mengapa begitu?".

Bisa juga mitos itu timbul setelah orang2 jaman dahulu menemukan solusi untuk suatu masalah tertentu, dan solusi itu membawa hasil positif (padahal belon tentu hasil positif itu tercapai berkat solusi tersebut). Sebaliknya, mitos itu juga bisa timbul ketika mereka mencari kambing hitam atas semua kesialan yang terjadi.


Wednesday, October 26, 2011

Dorayaki


Penasaran kayak apa sih kue kesukaan Doraemon? Bisa dicoba resepnya sekarang :)



Bahan:
2 butir telur
80 gram gula
1 sdm madu
1/2 sdt baking soda
50 ml air
130 gram tepung terigu
100 gram anko (selai kacang merah)

Cara:
Kocok telur sambil memasukkan gula dan madu. Kocok dengan tangan selama kurang lebih 3 menit.
Larutkan baking soda dalam air, lalu masukkan ke dalam kocokan telur.
Masukkan tepung, aduk rata.
Tutup dengan plastic wrap , lulu biarkan selama setengah jam.
Panaskan wajan (yang rata), tuang adonan dengan sendok (yang berbentuk bulat).
Caranya agak mirip seperti membuat pancake, hanya saja satu sisinya dimasak lebih lama sehingga warnanya lebih coklat daripada sisi yang lainnya.
Angkat dan dinginkan.
Masukkan anko (jika gak suka anko, bisa diganti dengan yang lain, seperti selai strawberry atau nutella) di antara 2 buah "pancake", lalu tekan hingga berbentuk seperti dorayaki.

Tempe Bumbu Bali




Bahan:
400 gram tempe, potong sekitar 1x2x2 cm, lalu goreng setengah matang
2 batang serai yang dimemarkan
2-3 cm lengkuas
1-2 cm jahr yang dimemarkan
100 ml air
5 sdm kecap manis
gula dan garam secukupnya

Bumbu Halus:
5 butir bawang merah (bisa diganti dengan 1 buah bawang bombay)
4 siung bawang putih
cabe merah sesuai selera
5 butir kemiri
1 sdm asam

Cara:
Tumis bumbu halus, jahe, lengkuas dan serai sampai harum. Lalu masukkan air dan kecap manis, masak sampai mendidih. Masukkan tempe goreng, tambahkan garam dan gula sesuai selera. Masak sampai kuah mengental.

Monday, October 24, 2011

13 tahun yang lalu

Tiap orang memang suka merayakan tanggal "hari jadi" untuk segala hal. Entah "hari jadi" untuk kelahiran (alias ulang tahun), "hari jadi" untuk pacaran atau pernikahan, "hari jadi" untuk perusahaan atau organisasi, dan beribu macam "hari jadi" lainnya. Dan kali ini gue merayakan "hari jadi" persahabatan gue dengan 2 orang yg sangat penting dalam hidup gue.

Kita sendiri mungkin gak ingat, apa pemicu persahabatan kita, atau kapan sebenarnya kita pertama kali hang-out bareng. Sadar2, orang2 di sekitar kita menganggap bahwa kemana2 kita selalu bertiga, entah di sekolah maupun di mall. Hingga suatu hari di bioskop, kita menetapkan bahwa hari itu adalah "hari jadi" persahabatan kita.

Pertemanan gue dengan 2 sahabat ini, mungkin agak sedikit unik. Mengingat bahwa kita berbeda satu sama lain; mulai dari fashion, hobby, musik, sampai selera cowok. Mungkin karena itu kita bisa bersahabat... karena kita bisa saling melengkapi.

"Alle gute Dinge sind drei" (arti: "segala sesuatu yang baik ada 3") bisa menjadi panutan dalam persahabatan kita. Karena apabila ada yang berantem, salah satu pasti menjadi penengah. Dan kita pun selalu hadir untuk satu sama lain di saat masa2 puber merajalela.

Bernostalgia kadang membuat senyum2 sekaligus iri, iri terhadap kehidupan kita yg dulu. 13 tahun yang lalu dimana kita masih bisa tiap hari bertemu di sekolah dan tiap weekend jalan bareng atau nginep di rumah mereka. Kekhawatiran kita hanya PR, ulangan besok, apakah cowok yang kita taksir naksir balik, weekend mao jalan kemana, serta uang jajan yg kurang...

Dan sekarang, 13 tahun kemudian, kita semua sama2 punya kehidupan masing2 dan berada di 3 negara, 3 benua, serta daerah waktu yang berbeda. Hanya bisa saling menyapa lewat internet, dan semua punya kesibukan serta masalah masing2. Sejak lulus SMA pun kita gak pernah punya kesempatan untuk berkumpul bertiga lagi.

Jadi biarlah hari ini gue tenggelam dalam nostalgia.. tentang masa2 yang tidak akan bisa kembali lagi...

Happy 13th Anniversary! Miss u girls alot!